Taman Krida Kudus

Bagi anda yang ingin mengisi liburan bersama keluarga, datang saja ke Taman Krida yang terletak di desa Wergu Wetan, kecamatan Kota yang masih satu komleks dengan Gedung Olah Raga (GOR) Wergu. Taman Krida merupakan taman wisata dengan suasana yang asri dan sejuk yang berasal dari pepohonan rimbun yang ada disini. 

Taman ini dilengkapi dengan berbagai patung binatang yang edukatif untuk putra-putri anda seperti patung kuda nil, dinosaurus, dan sebagainya. Selain itu, bagi anda yang inginmengadakan event, seminar, resepsi pernikahan, atau lomba-lomba, taman ini menyediakan gedung terbuka yang representatif untuk melaksanakan kegiatan anda. Pada tahun 2003, taman ini dilengkapi dengan koleksi satwa berupa 5 ekor rusa yang berasal dari Kebun Raya Bogor. 

Wahana yang terdapat di taman ini antara lain kolam renang anak, kolam renang dewasa, wahana permainan anak, dan warung makanan khas Kudus. Fasilitas yang disediakan untuk para pengunjung adalah Musholla, toilet, area parkir dan smoking area.

BAGIKAN KE ORANG TERDEKAT ANDA
ONE SHARE ONE CARE

Sekilas tentang penulis : Aksara Tanpa makna

Penulis adalah pecinta Traveling seluruh Indonesia.. Indonesia itu Indah Brooo

Diberdayakan oleh Blogger.

Laman

Ads space.. Silahkan hubungi aksarakuning@gmail.com