Semarang punya air terjun yang memiliki pesona luar biasa gaes. Salah satunya yaitu Curug lawe yakni curug atau air terjun yang terdapat di daerah gunung Ungaran, Semarang. Buat sampai disini, kamu enggak perlu bingung muter-muter karena lokasinya enggak jauh dari pusat kabupaten Semarang. Tepatnya di desa Kalisidi, Sekaran, Gunung Pati, kecamatan Ungaran Barat, kabupaten Semarang. Berjarak sekitar 12 kilometer dari kabupaten Semarang.
Dari alun-alun Ungaran, kamu ambil arah ke Mapagan melalui jalan tembus ke Boja. Sesampainya di Boja, ambil belokan kiri menuju desa Sumur Gunung. Dari Sumur Gunung, lanjut terus menuju arah selatan sampai perkebunan cengkeh zanzibar sekitar 3 kilometer dengan kondisi jalan makadam yang terus menanjak dengan kemiringan yang bervariasi. Sesampainya di kebun ini, kamu bisa memarkirkan kendaraan kamu di dekat Geust House. Jarak dari lokasi parkir menuju curug Lawe berkisar 30 menitan dengan kondisi jalan setapak yang relatif datar.
Nah, terdapat dua jalur menuju lokasi curug. Ada jalur lama yaitu melewati saluran irigasi dan jembatan yang sisi kirinya berupa jurang yang curam. Adapula jalur baru yang melewati sendang pengantin. Terserah kalian mau ambil jalur yang mana karena keduanya tetap menuju lokasi yang sama dan jangan lupa untuk selalu hati-hati. Kalau masih bingung sama jalurnya, ajakin temen kamu yang tahu daerah sana biar enggak nyasar ! atau kalau mau jadi traveler yang mandiri juga boleh banget. Curug ini punya air yang jernih dan sejuk banget gaes, jadi setelah bercapek-capek ria di jalan, kalian akan fresh kembali setelah kena air ini.
Dan yang enggak kalah kerennya kalian akan disuguhi pemandangan yang keren banget. Dijamin kalian enggak akan tega melewatkan kesempatan buat mengabadikan foto disini. Masih di kawasan ini, kalian juga bisa mampir ke curug Benowo yang enggak kalah keren gaes. Yuk, buruan datang ! tempat ini akan bikin kamu pengen datang dan datang lagi.